Headlines News :
Home » » SEGALA SESUATU DICIPTAKAN ADA HIKMAHNYA

SEGALA SESUATU DICIPTAKAN ADA HIKMAHNYA

Written By mikailahaninda.blogspot.com on Kamis, 03 September 2015 | 10.25


SEGALA SESUATU DICIPTAKAN ADA HIKMAHNYA

Setiap manusia memiliki kelebihan dan kekurangan, begitu juga diriku. Dalam perjalanan kehidupan sehari-hari berbagai dinamika terjadi dalam perjalanan hidupku. Senang dan bahagia selalu silih berganti menghampiri diriku, namun aku selalu menyikapi semuanya itu selalu dengan tersenyum dan berusaha untuk mencari makna yang tersembunyi dibalik semuanya itu.
Berfikir dan merenungkan segala yang terjadi dalam perjalanan hidupku membuatku terkadang mengeluh dan bertanya kenapa ini terjadi padaku? Kenapa harus seperti ini? Kapan semua ini akan berakhir?, semua pertanyaan itu seringkali menggerogoti pikiranku, hingga akhirnya aku merasa lelah dengan semua keadaan ini, namun apa daya aku tidak bisa berbuat apa-apa, aku hanyalah manusia yang lemah dan tak berdaya.
Dalam kebingungan dan keterpurukannku, aku mencoba untuk mengamati berbagai kondisi yang terjadi di lingkungan sekitarku, dengan harapan kesemuanya itu akan dapat mengarahkanku untuk menemukan sebuah jawaban atas berbagai permasalahan dan kebingungan yang terjadi pada diriku. Sambil mencoba mengamati berbagai kejadian yang menimpa orang lain aku menemukan banyak permasalahan yang menimpa mereka yang lebih parah dari permasalahan yang aku hadapi.
Ada anak yang tidak diperhatikan oleh orang tuanya, ada orang tua yang tidak diperdulikan oleh anaknya, ada orang yang selalu berada dalam kekurangan dari segi ekonomi, ada orang yang rela meninggalkan keluarganya ke luar negeri untuk mencari nafkah, dan sebagainya. Melihat kesemuanya itu membuatku menemukan sebuah jawaban, ternyata tidak hanya diriku yang mengalami permasalahan dalam kehidupannku, akan tetapi banyak orang lain yang punya masalah yang lebih rumit dari diriku. Sehingga pada akhirnya aku sadar bahwa ternyata Allah swt, sangat menyayangi aku, itu terbukti dengan dia memberikan aku berbagai cobaan yang membuat aku mendapatkan berbagai pembelajaran yang berharga dalam kehidupanku.
Kini aku harus mulai untuk mencoba selalu berfikir positif atas berbagai hal yang terjadi dalam kehidupannku, baik yang berupa kesenangan ataupun kesusahan. Karena kesemuanya itu pada hakikatnya adalah nikmat yang telah Allah swt, rencanakan untukku. “Manusia boleh merencanakan, akan tetapi Allah swt, yang menentukan segalanya”.
Share this article :

0 komentar:

 
Support : Berbagi | AULIA | Mikaila
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. DARIKU UNTUKMU - All Rights Reserved